WIRAWISATA GOA PINDUL

WEBSITE RESMI OPERATOR GOA PINDUL

Definisi goa pindul

Wisata goa pindul atau gua pindul atau sering di sebut rafting gua pindul adalah sebuah sebuah obyek wisata penelusuran goa di dalamnya terdapat aliran sungai bawah tanah,penelusuran ini menggunakan ban atau tubing,goa ini memiliki panjang 350 meter dengan kedalaman air yang bervariasi ada yang 0,5 meter sampai dengan 12 meter lebih.Aliran sungai tidak ada arus atau tenang,oleh warga setempat aliran sungai ini digunakan untuk mengaliri sawah ladang mereka.Tinggi langit-langit goa mencapai 7 meter lebih dengan lebar goa lebih dari 10 meter.
Aliran sungai di dalam goa pindul flat, datar,dan sangat aman untuk di telusuri.durasi waktu untuk penelusuran ini adalah kurang lebih 45 menit,sepanjang penelusuran anda akan menjumpai berbagai keuinikan yang tidak akan pernah anda jumpai di goa-goa lain.Goa yang sudah terkenal sampai manca negara ini memiliki berbagai zona,yaitu:
Zona terang

Di zona terang terdapat batu stalagtit dan stalagmit yang sangat indah.

  
                               
wisata goa pindul
Zona terang goa pindul
                                                             
Zona remang 

Setelah melewati zona terang di goa pindul ada sebuah zona remang,di area ini terdapat beberapa batu yang menurut mitos buat anda seorang pria saat berada di zona remang goa pindul akan menjumpai batu perkasa yang menurut mitos bagi anda { pria} yang memegang batu ini dapat menambah keperkasaan,dan untuk anda { seorang perempuan} di sini juga ada sebuah batu yang terdapat di langit-langit goa yang mengeluarka atau meneteskan air yang mana seorang perempuan pabila kena tetesan air dari batu ini pas di wajahnya maka perempuan itu menurut mitos bisa lebih cantik dan awet muda,sekali lagi itu semua hanya mitos.  

                                 
Zona gelap abadi

Zona gelap abadi di goa pindul adalah sebuah ruangan goa tanpa ada cahayapun masuk ke zona ini,dan apabila saat melewati area ini anda berdoa dengan tenang dan khusuk akan di kabulkan oleh Yang Maha Kuasa.
Setelah melewati zona gelap abadi akan di jumpai sebuah lorong yang dapat memasukan cahaya,inilah yang di namakan cahaya surga di goa pindul,zona ini terdapat sebelum di pintu finish goa pindul.

Itulah sedikit pengertian tentang goa pindul untuk bisa lebih jelasnya lagi anda bisa melihat di sejarah goa pindul yang akan kami bahas setelah artikel ini.

Sejarah goa pindul

Saat anda berwisata ke goa pindul yang pasti timbul pertanyaan gimana sejarah goa pindul?
Sejarah goa pindul sendiri di awali dari perjalanan Ki Juru Martani dan Ki Ageng Pemanahan yang di utus oleh Panembahan senopati dari kerajaan Mataram Islam untuk membunuh bayi laki-laki buah cinta putri Panembahan Senopati yaitu Mangir Wonoboyo dari Mangiran( Bantul) atau cucu raja sendiri.
Dalam perjalanan kedua utusan tersebut sepakat untuk tidak membunuh bayi tersebut.Kedua abdi tersebut lalu pergi ke arah timur ( GunungKidul) hingga sampai di sebuah dusun namanya Karangmojo.Kedua abdi tersebut kemudian menggelar tikar dan alas tempat tidur bekas persalinan bayi yang masih terbawa kemudian dikuburkan di tempat tersebut.Dan tempat tersebut di beri nama Gelaran.
Selama perjalanan bayi tersebut terus menangis sehingga kedua utusan tersebut sepakat untuk memandikan bayi tersebut.Kedua utusan tersebut pergilah keatas bukit,dengan kesaktian KiAgeng Martani kemudian menginjakan kakinya dan runtulah bukit itu kemudian terdapatlah lubang besar ada aliran sungai kemudian kedua utusan tersebut membawa sang bayi turu dengan maksud memandikan bayi tersebut saat memandikan bayi pipi sang bayi kebentur dinding goa sehingga sang bayipun terus menangis.Sesuai dengan isi cerita tersebut akhirnya goa tersebut di namakan GOA PINDUL yang berasal dari kata pipi kebendul atau bahasa indonesianya pipi kebentur.
.

Lokasi goa pindul

Gunung kidul berada di tenggara yogyakarta,wilayah ini sudah terkenal dengan bukit seribunya disaat musim kemarau daerah ini terkenal dengan kekurangan air.Namun siapa sangka dibalik itu semua tersembunyi sebuah surga kecil yang sangat-sangat indah yaitu goa pindul,Surga tersebut terletak di sebelah utara kota wonosari dengan jarak 7 Km dari pusat kota wonosari tepatnya di dusun Gelaran2,desa Bejiharjo,kecamatan Karangmojo,Kabupaten Gunungkidul,propinsi Yogyakarta.Untuk bisa ke lokasi ini anda harus di kawal karena lokasi ini berada di tengah-tengah desa.Dan jalannyapun sangat rumit jika anda pingin mengunjungi obyek wisata goa pindul alangkah baiknya anda call ke admin kami di hubungi kami'


Resmi di buka jadi obyek wisata

Kapan obyek wisata ini resmi di buka?  Goa pindul memang dari dulu telah ada namun baru resmi di buka oleh bupati gunungkidul almarhum bapak Sumpeno pada tahun 2010 yang lalu,tapi sebelum di buka sebagai obyek wisata dulu goa pindul sering di telesuri oleh warga sekitar untuk melihat dan mencari kelelawar.Setelah di uji oleh team dari UGM dan basarnas dan pihak-pihak yang berkaitan dengan obyek wisata dan goa pindul pun layak di pakai sebagai obyek wisata alam minat khusus.Awal pembukaan tamu yang datang sangat sedikit,seiring bertambahnya umur sekarang goa pindul udah sangat rame terkenal di penjuru dunia,terbukti di saat weekend atau longweekend pengunjung goa pindul bisa membludak,silahkan buktikan.

Keunikan di goa pindul

Goa pindul atau gua pindul mempunyai beragam keunikan-keunikan dan berbeda dengan goa-goa lain di agaunungkidul sehingga bisa membuat banyak orang penasaran,hal ini juga bisa membuat obyek wisata yang berada di dusun gelaran,desa bejiharjo kecamatan karangmojo,kabupaten gunungkidul bisa menjadi icon wisata di Yogyakarta,bahkan bisa menjadi tujuan wisata di Yogyakarta.Tidak Cuma di tinggat nasional bahkan sudah sampai keluar negeri ini terbukti semakin banyaknya wisatawan manca Negara yang selalu dating di tiap harinya.Baiklah gak perlu panjang lebar langsung saja kita kembali membahas keunikan-keunikan yang ada di obyek wisata yang sudah terkenal sampai manca Negara ini,keunikan tersebut adalah:

- Batu stalagtit (batu stalagtit terbesar no 4 dunia)
Batu stalagtit adalah bebatuan yang  berada di dalam goa yang terlihat menggantung dari langit-langit goa yang bentuknya mengerucut ke bawah.Di goa pindul mempunya salah satu batu stalagtit yang sangat besar bahkan menurut penelitian stalagtit ini terbesar nomor 4 dunia.stalagtit ini di goa pindul dinamakan soko guru atau tiang goa karena bentuknya yang sangat besar.
definisi goa pindul
                                                                 Batu stalagtit

 Batu stalagmit (Batu perkasa)

Batu stalagmit adalah bebatuan yang menjulang ke atas atau membentuk gunung-gunung kecil yang terdapat di dalam goa,salah satu batu stalagmit yang terdapat di goa pindul dan mempunyai keunikan dan mitos-mitos tersendiri adalah batu perkasa,bebatuan ini memiliki suatu mitos apabila seorang pria memegang batu ini dengan tulus iklash dan berdoa maka akan bertambah keperkasaanya.
definisi goa pindul
Batu perkasa
                                                             

Batu tirai goa pindul

Goa pindul memiliki salah satu batu yang sangat unik dan juga memiliki tetesan air yang diberi nama tetesan air mutiara dan konon menurut mitos apabila kaum hawa atau kaum perempuan kena tetesan air akan awet muda dan selalu tampak cantik.
                                               
definisi goa pindul
                                                              Tetesan air mutiara

Batu gamelan

Salah satu keunikan goa pindul yang belum bisa anda temukan di goa-goa lain adalah batu gamelan,kenapa di namakan batu gamelan karena batu tersebut apabila kita pukul akan mengeluarkan suara gamelan jawa seperti gong.

-Cahaya surga goa pindul
Sebelum anda sampai finish penelusuran anda akan melewati goa vertical atau goa jemblong,nah disinilah anda bisa menemukan atau menjumpai sebuah cahaya yang sangat indah sekali,cahaya inilah yang kami namakan cahaya surga.mungkin anda bisa mlihat indahnya cahaya surga disaat anda melakukan penelusuran sekitaran jam 11 siang.
                                   
definisi goa pindul
Cahaya surga goa pindul
                                                                
Masih banyak lagi keunikan-keunikan yang ada di wisata goa pindul.Dan bisa anda jumpai disaat melakukan penelusuran di obyek wisata goa pindul.

Tata cara berwisata ke goa pindul

Bagi anda yang mungkin belum pernah berwisata ke goa pindul akan kami beri tata cara berwisata ke goa pindul:

1.Boking

Sebelum anda ke berangkat alangkah baiknya anda telephon dulu ke admin kami untuk reservasi ,untuk nomer Cp. dan lain-lain bias anda klik di HOTLINE.

2.Penjemputan

Bagi anda yang masih bingung dengan letak area goa pindul jangan kawatir di operator kami ada system penjemputan sebagai bentuk pelayanan kami agar anda bisa menikmati liburan anda,mengingat banyaknya banner yang berada di sepanjang jalan dan bisa membuat anda bingung di karenakan arah baner yang kadang tidak benar.Selama perjalanan anda akan kami bantu agar bisa sampai di titik-titik penjemputan yang telah kami tentukan:

- Dari arah kota jogja titik penjemputan kami ada di GAPURO SELAMAT DATANG DI KOTA      WONOSARI
-Dari arah semin titik penjemputan kami ada di SPBU KARANGMOJO
Ciri-ciri penjemput/pengawal resmi wirawisata goa pindul
-Berseragam resmi wirawisata goa pindul
-Mempunyai IDcard wirawisata goa pindul

Setelah anda sampai di ditik point penjemputan yang telah kami tentukan dan bertemu dengan team kami wirawisata anda akan di kawal sampai ke bascamp wirawisata goa pindul.Hal ini kami lakukan karena ada banyak sekali operator goa pindul.

3.Loket pembayaran tiket

Setelah anda sampai di bascap wirawisata team pengawal kami akan mengantarkan anda sampai di loket pembayaran,di sini team kami akan menjelaskan tentang semua obyek wisata yang ada di goa pindul.
definisi goa pindul
Loket pendaftaran
                                                           

4.Penitipan barang

Persiapan selanjutnya adalah menuju ke pendopo sadewa yang letaknya di sisi kiri dari loket pendaptaran,di pendopo sini telah kami siapkan berbagai ruangan diantaranya:
-Ruang ganti kering,ruangan ini kami sengaja siapkan saat anda ingin berganti  pakaian yang siap basah karena obyek yang kami sajikan adalah obyek wisata air jadi anda harus siap dengan pakaian yang siap basah.
definisi goa pindul
Pendopo Sadewa
                                              

-Penitipan barang  untuk kenyamanan anda saat berwisata alangkah baiknya jika barang-barang anda
 yang mudah rusak atau terjatuh ke air seperti handphone,perhiasan yang mudah lepas,dompet,dan  lain-lain alangkah baiknya kami sarankan untuk di titipkan di penitipan barang.mengingat kedalaman air di obyek wisata goa pindul sangat berfariatif,ada yang dangkal bahkan ada yang sangat dalam sekali
definisi goa pindul
                                                                  Penitipan barang

berganti pakaian yang siap basah jangan kawatir di sini telah kami sediakan beberapa kamar ganti kering dan kamar mandi.setelah selesai di lanjutkan ke penitipan barang yang terletak tidak jauh saat anda berganti pakaian,alangkah baiknya untuk barang-barang yang bisa rusak terkena air  atau gampang  terjatuh ke air alangkah baiknya kami sarankan untuk di titipkan ke penitipan barang atau bisa anda taruh di dalam kendaraan anda.

5. Area pelampung

Persiapan selanjutnya adalah menuju ke ruang pelampung,disini anda akan di wajibkan menggunakan peralatan ini,untuk anda yang gak bisa berenang jangan kawatir karena alat ini bisa membuat anda tidak bisa tenggelam sekalipun berat badan anda lebih dari 100 kg.Di area peralatan ini juga kami sediakan fasilitas sepatu karet yang berukuran 38 sampai 42.
definisi goa pindul
                                                                Area pelampung

setelah selesai menggunakan pelampung dan sepatu karet anda akan di dampingi pemandu atau guide menuju ke area peralatan ban/tubing sambil berjalan menuju ke start goa pindul yang berjarak 50 meter dari lokasi pengambilan ban atau tubing.namun sebelum penulusuran goa pindul pemandu atau guide akan memberikan penjelasan tata cara penelusuran goa pindul dan berdoa dulu sebelum kita melakukan penelusuran.
definisi goa pindul
                                                                 Peralatan ban/tubing

Selama penelusuran anda akan selalu di damping pemandu atau guide goa pindul yang masih muda-muda ganteng ,serta berpengalaman di bidang kepemanduan serta bersertifikat,pemandu juga akan menjelaskan tentang semua keindahan yang ada selama penelusuran obyek goa pindul.
                                                      
definisi goa pindul
  Brifing dan yel-yel goa pindul


                                                      
6.Armada penjemputan

Setelah penelusuran goa pindul sampai finish anda akan di ajak berjalan sebentar menuju area armada penjemputan yang lokasinya berjarak 50 meter dari finish goa pindul.Armada ini akan menghantarkan anda menuju kembali ke bascamp wirawisata.
Demikianlah tata cara berwisata ke goa pindul,semoga bisa menjadikan liburan anda lebih menyenangkan.
definisi goa pindul
Pajero goa pindul



        
Berikut kami sampaikan paket-paketyang akan kami sajikan wisata goa pindul:

Wirawisata goa pindul

logo wirawisata goa pindul
Logo wirawisata

Wirawisata goa pindul adalah operator resmi wisata goa pindul.Bagi semua orang nama wirawisata mungkin tidak asing lagi,karena wirawisata merupakan operator goa pindul yang memiliki banyak fasilitas yang lebih lengkap sebagai bentuk pelayanan pariwisata di goa pindul.Sesuai dengan namanya Wira yang berarti pemuda wisata yang berarti destinasi pariwisata jadi wirawisata adalah para pemuda yang mengelola obyek wisata yaitu goa pindul.Jadi anda jangan kaget seandainya anda berkunjung ke sini anda menjumpai karyawan wirawisata sebagian besar adalah para pemuda atau karang taruna.

Goa pindul adalah destinasi wisata alam di Gunungkidul

Goa pindul adalah destinasi wisata alam di Gunungkidul

Goa pindul adalah destinasi wisata alam di gunungkidul


                                                                        Goa pindul



Goa pindul adalah sebuah obyek wisata penelusuran goa dengan aliran sungai di dalamnya,mempunyai panjang penelusuran 350 meter dengan durasi waktu penelusuran normal 45 menit.Goa pindul terdiri dari 3 zona,setiap zona di goa pindul bisa anda jumpai berbagai bebatuan stalagtit dan stalagmit yang berbeda-beda bentuk dan memiliki mitos yang berbeda juga.Ketiga zona tersebut adalah zona terang,zona remang dan zona gelap abadi.Goa pindul sendiri berbeda dengan goa-goa yang lain,berbagai keunikan juga ada di sini seperti

Informasi tiket goa pindul



informasi tiket goa pindul


 goa pindul

Berikut kami sampaikan harga tiket masuk obyek wisata goa pindul pasca lebaran 2018.Harga tiket saat ini kembali di harga normal setelah lebaran kemarin ada kenaikan harga Sekarang kembali ke harga normal.

1, CAVE TUBING GOA PINDUL @ 50.000



Fasitas :
- Pemandu
- Pelampung
- Sepatu karet
- Ban / tubing
- Asuransi
- Angkutan armada wisata
- Wedang cinta / wedang jahe pindul
-

2. RIVER TUBING OYO               @ 60.000

Fasitas :
- Pemandu
- Pelampung
- Sepatu karet
- Ban / tubing
- Asuransi
- Angkutan armada wisata
- Wedang cinta / wedang jahe pindul
-

3. CAVING SI OYOT                     @ 60.000

Fasilitas :
- Pemandu
- Sepatu karet
- Helm / pelindung kepala

5.GOA CRISTAL                            @ 35.000

Fasilitas :
- Pemandu
- Sepatu karet
- Helm / pelindung kepala

6. GOA GELATIK                          @ 40.000

Fasilitas :
- Pemandu
- Sepatu karet
- Helm / pelindung kepala

7. HOMESTAY                               @ 50.000
[ free sarapan pagi]


8. OUTBOUND                              @ 50.000

Fasilitas :
- Trainer outbound
- Peralatan outbound
- Snack
- Airmineral
- Lahan outbound

9. PAKET -PAKET WISATA GOA PINDUL

A PAKET TERUSAN Enjoy@Rp.120.0000
- Cave tubing pindul
- River tubing oyo
- flayingfox

B. PAKET TERUSAN Nyuus @125.000
- Cave tubing pindul
- River tubing oyo
- Makan bakso
C. PAKET TERUSAN  Jooos @150.000
- Cave tubing pindul
- River tubing oyo
- Flayingfox
- Makan bakso

D. PAKET TERUSAN  Happy @ 200.000
- Cave tubing pindul
- River tubing oyo
- Goa cristal
- Flayingfox
- Makan bakso
- Air mineral









 "Harga tersebut belum termasuk ristribusi masuk kawasan obyek wisata goa pindul"
@ 10.000

Hotline Goa Pindul

hotline goa pindul


Demi kenyamanan anda saat berwisata ke goa pindul  serta mengingat semakin banyaknya minat wisatawan yang berkunjung ke obyek wisata goa pindul kami memprioritaskan untuk anda dan rombongan silahkan anda call atau sms ke hotline kami
di karenakan banyaknya calo wisata goa pindul silahkan anda hubungi kami nanti dari team wirawisata akan menjemput anda pada titik point tertentu.

HUBUNGI KAMI:


ARDIAN       : 087738610667 { XL }
                         082221163661 { SIMPATI }






WA                :   082221163661

PIN BB         :   276722C1 

EMAIL         :   goapindul2@gmail.com

FACEBOOK : Ardian Goa Pindul

Kami siap melayani anda 24 jam,
Adapun sistem pembayaran DP 30 % - 50 % Dari Total Pembayaran,dapat di transfer ke no.Rekening 8950292556 a.n Rini Puji Lestari (Admin) BCA KCP Wonosari.

Baca juga artikel kami :

# Fasilitas
# Cave tubing pindul
# River tubing oyo
# Caving si oyot
# Paket kuliner
# Homestay
# Outbound
# Goa kristal
# Wisata offroad


Peta wisata goa pindul

peta petunjuk arah goa pindul

Bagi wisatawan goa pindul yang bingung jika ingin berkunjung ke goa pindul,kami sediakan peta letak wilayah goa pindul.Mengingat banyak banget wisataan yang belum tau goa pindul,serta banyaknya calo goa pindul.Untuk itu kami telah sepakat membuat peta goa pindul.Namun biar anda lebih nyaman walaupun sudah tau goa pindul alangkah baiknya jika anda call / sms dulu ke call center kami di karenakan banyak calo goa pindul sepanjang jalan jogja- wonosari,untuk itu telah kami siapkan team penjemput dari kami,.atau anda bisa mengikuti arah melalui GPS atau google maps silahkan anda ketik :
- Obyek wisata goa pindul
- Wisata goa pindul
 Dan apabila anda bingung membedakan calo dan team penjemput kami.berikut ciri-ciri dari team penjemput kami :
1.Berseragam resmi WIRAWISATA,
2.Membawa ID wirawisata
3.Selalu stay di titik-titik yang telah kami siapkan untuk penjemputan
4.Tidak pernah menawarkan harga-harga tertentu
5.Ramah dan sopan
6.Masih muda-muda danganteng-ganteng
Jika anda di jemput tanpa ada ciri-ciri diatas maka jangan sekali-kali mengikutinya,nanti team penjemput kami sudah mengirim ciri-ciri orang yang akan menjemput anda.Selama perjalanan nanti anda kami selalu bantu pandu  perjalanan anda dari sini.Penjemputan dari kami adalah gratis dan merupakan fasilitas dari kami.Dan kami selalu sarankan walaupun menggunakan maps yang sudah kami share anda akan selalu kita bantu untuk arah perjalanan anda bisa melalui call atau wa yang nomer telephone sudah tercantum di bawah ini,atau di labe HOTLINE

Call center :
ARDIAN
087738610667
082221163661
Pin BB 276722C1


kategori

Kategori

-->